Budi Van Boil
ini adalah foto saya diblog kompasiana hahahaaaayyyyy narsis gto loch. Artikel gua yang HL uiii.Banyak Obat Alami di Sekitar Kita
OPINI | 18 March 2011 | 17:38 586 63 10 dari 11 Kompasianer menilai bermanfaat
Salam kompasiana semuanya.
Ternyata sehat itu adalah sesuatu yang sangat mahal ya, terbukti disaat kita sedang dilanda sakit tentunya dengan susah payah kita akan mencari obatnya, berapapun itu asalkan isi kantong kita cukup tentu kita akan membelinya.
Ini pengalaman saya pribadi sewaktu sedang menderita suatu penyakit, dan tentunya anda juga pernah merasakanya bukan. Namun ternyata selain obat-obatan yang banyak tersedia di apotik maupun toko obat, ternyata disekitar tempat tinggal kita banyak sesuatu yang bisa kita manfaatkan sebagai alternatif yang luar biasa manfaatnya loh, yang pasti sederhana dan murah meriah. Kira-kira apa saja sih alternatif tersebut.
1. Bekicot (Achatina fulica)
Hewan berlendir yang berasal dari Afrika Timur ini ternyata selain mengandung protein yang cukup tinggi juga bermanfaat untuk mengobati berbagai penyakit, seperti Asma, Membantu penyembuhan luka pada iritasi kulit, abortus atau sakit pada saat menstruasi, gatal-gatal, sakit gigi dan lain sebagainya yang belum saya ketahui.
2. Garam beryodium
Garam selain dikenal sebagai bumbu dapur dan bahan penyedap untuk berbagai makanan juga ternyata sangat bermanfaat sebagai alternatif pengobatan.
Seperti sakit kepala (pusing), maupun gondok.
Cara menggunakanya untuk sakit kepala (pusing)
- Sediakan satu gelas kecil air panas atau hangat-hangat kuku
- Ambil satu sendok makan garam
- Kemudian larutkanlah garam kedalam air hangat tadi dan aduk hingga merata lalu segera minum sampai habis. Dengan syarat anda tidak mempunyai penyakit tekanan darah tinggi.
3. Cacing tanah (kelompok Oligochaeta).
Invertebrata (hewan yang tidak mempunyai tulang punggung) ini selain bermanfaat sebagai penghancur bahan organik pada tanah yang berpanguruh untuk kesuburan suatu lahan, ternyata juga bermanfaat untuk berbagai penyakit seperti tipus, sakit gigi, tekanan darah, bronchtis, rematik dan lain sebagainya.
Dan ternyata cacing tanah juga di manfaatkan sebagai bahan dasar kosmetik.
Yang pernah saya coba sendiri yaitu disaat saya sedang mengidap penyakit tipus, dengan cara mengambil beberapa ekor cacing tanah lalu saya sangrai diatas sebuah wajan dan kemudian di telan. Agar lebih efektif dan tidak mengurangi kadar manfaatnya yaitu ditelan hidup-hidup, yan pasti dicuci dulu dong dengan air bersih.
Selain cacing tanah, untuk yang merasa jijik bisa menggantinya dengan tepung tapioka dicampur dengan air Tajin (air rendaman beras yang dimasak dalam panci). Dilarutkan bercampur dengan satu sendok teh garam dapur.
4. Daun Sirih (Piper betle linn)
Tentunya anda sangat mengenal tumbuhan yang merambat satu ini, yang pasti anda sering melihatnya sebagai bahan dasar menginang [ Pengganti rokok], terutama untuk orang-orang jaman dulu dengan cara dikunyah yang dicampur dengan buah pinang.
Sirih sangat bermanfaat untuk mengobati sakit mata, caranya sediakan dua atau tiga lembar daun sirih, lalu siapkanlah air secukupnya untuk merebus daunya, kemudian hadapkanlah wajah anda kira-kira dengan jarak yang tidak membahayakan kedalam rebusan, agar kuman yang menempel pada mata anda bisa mati secara perlahan.
Selain efektif mengobati mata, daun sirih ini masih banyak lagi keutamaanya, seperti sebagai pembersih organ kewanitaan, memutihkan gigi dan masih banyak lagi manfaat yang belum saya coba.
Tentu saja masih banyak disekitar kita yang tidak saya sebutkan satu persatu disini, yang bermanfaat sebagai alternatif pengganti obat-obatan berbahan kimia. Selain tidak memiliki efek samping yang serius tentu saja sangat murah harganya, itu kalau anda tinggal di sebuah kampung atau desa pastinya hehe.
Semoga ada yang bermanfaat deh, selamat mencoba ya.
Sehat itu mahal !
Salam hormat
bvb
Tidak ada komentar:
Posting Komentar